Kata Bijak Hari Ini : Introspeksi Diri





Anda adalah apa yang Anda Pikirkan & itu tercermin dari sikap, omongan serta perilaku Anda

Dalam kehidupan sehari-hari, kita cenderung lebih mudah menilai orang lain dan justru tidak mengenali diri sendiri. Sering kita berprasangka pada orang lain sedangkan kita sendiri tidak mengetahui apa dan siapa kita sendiri. 

Mari saatnya kita introspeksi diri. Siapakah kita? Apakah yang sudah kita lakukan sehingga kita bermanfaat bagi orang lain? Sudahkah kita menjadi pribadi yang baik, sukses dan bisa memberi arti keberadaan kita bagi orang lain terutama pada agama dan bangsa kita tercinta Indonesia?

Pertanyaan banyak diatas kembali berpulang kepada kita, karena apa dan siapa kita serta mau seperti apa kita, bermula dari pikiran kita yang menempatkan diri kita sebagai orang baik, sukses, pemimpin atau bahkan pecundang. Tidak perlu kita berkoar-koar mengatakan kalau kita baik. Tidak perlu kita memprovokasi orang untuk mempercayai bahwa kita orang sukses dan bermanfaat bagi orang lain. Tapi itu semua akan tercermin dengan sangat jelas dari sikap, omongan dan perilaku kita sehari-hari.

Untuk itu, mari kita jadikan diri kita menjadi pribadi yang baik melalui positive thinking, berbicara dan bersikap yang baik serta berperilaku sopan, hingga tidak kita minta pun orang lain akan menilai dengan sendirinya sesuai dengan apa yang kita pertontonkan.